Pemdes Padang Jawi Menetapkan 75 KPM Penerima BLT DD Tahun 2022

jadwal-sholat

Bengkulu Selatan | detikNews24.com– Selasa, 8 Maret 2022, Desa Padang Jawi adakan musyawarah penetapan BLT Dana Desa. Rapat khusus Desa Padang Jawi Kecamatan Bunga Mas Kabupaten Bengkulu Selatan di Pimpin langsung oleh Ketua Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Nirwan Jayadi. Hadir Kepala Desa Padang Jawi Sakuwan, beserta jajaran perangkat desa. Turut Hadir Juga Babin Kamtibmas, Babinsa, seluruh undangan yang terdiri dari Ketua pendataan BLT Dana Desa dan jajarannya, serta masyarakat setempat.

Dalam sambutannya kepala Desa Padang Jawi Sakuwan membacakan kategori masyarakat yang tercantum dalam aturan yang ada.

Sakuwan juga mengharapkan kepada masyarakat agar berbesar hati jika ada yang tidak dapat bantuan, yang disebabkan karena tumpang tindih data.

“Saya sangat berharap kepada adik sanak sekalian, agar berbesar hati jika merasa ada yang sudah dapat bantuan dari pemerintah berupa selain BLT dana desa,agar dapat menentukan sikap untuk memilih antara salah satu bantuan saja”, Terang Sakuwan, Selasa (8/03/22).

Sekcam Royen Ritonga S, Sos

Dipertengahan musyawarah terjadi fenomena mengejutkan dari salah seorang warga yang bernama Yoga Sepra Anggi. Ia meminjam mikrofon kepada panitia dan menyatakan mengundurkan diri dari keluarga penerima manfaat (KPM). Tentunya hal ini mengejutkan anggota musyawarah yang lain. Dan nampak sebagian wajah dari anggota musyawarah tertunduk entah karena kagum atau karena malu.

Sambutan dari Camat Bunga Mas yang dalam hal ini diwakili oleh Sekcam Royen Ritonga S,Sos.
“Saya sangat mengharapkan musyawarah ini berjalan Aman aman saja, bukan hanya sekedar diruangan ini saja, bahkan sampai ke rumah masing-masing jangan terjadi sesuatu yang tidak di inginkan,” ucap Royen dalam sambutannya.

Acara yang di pimpin oleh Nirwan jayadi ini berjalan Aman sampai akhir. Keputusan Akhir musyawarah adalah di sepakati sebanyak 75 keluarga penerima manfaat untuk periode tahun ini.[ Frd ]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *